4 Hal Tentang Gadget Saat Wawancara Kerja

Minggu, April 06, 2014
Banyak manfaat yang bisa didapat dari gadget. Dalam era multi media saat ini gadget yang canggih bisa mempermudah hidup Anda.

Tapi ternyata gadget bisa menyulitkan Anda bila kurang bijak menggunakannya, terutama saat-saat wawancara kerja.

Berikut hal-hal yang harus Anda perhatikan tentang gadget saat wawancara kerja.


1. Sikap Anda yang asyik memainkan gadget di ruang tunggu wawancara kerja besar kemungkinan dinilai sebagai orang yang kurang bisa bersosialisasi dan bekerja sama dalam team.

2. Bila benar-benar tidak ada orang sama sekali di ruang tunggu untuk diajak bicara, gunakan gadget untuk membaca informasi. Anda mungkin tidak tahu bila ada yang menilai Anda saat asyik main game, dan itu tidak terlalu disukai kebanyakan pimpinan perusahaan.

3. Simpan gadget Anda dalam tas atau saku dengan baik saat memasuki ruang wawancara kerja. Menggenggamnya tidak bermanfaat bagi Anda, bahkan bisa mengacaukan konsentrasi dan merepotkan. Pewawancara tidak mau tahu kecanggihan gadget yang Anda miliki.


4. Pastikan notifikasi gadget Anda dalam mode silent atau mati saat memasuki ruang wawancara kerja. Mode getar tetap bisa mengacaukan konsentrasi Anda. Nada notifikasi sekecil apapun bisa menganggu proses wawancara bahkan mampu mengacaukan suasana hati pewawancara, sangat fatal akibatnya.


Gambar dari http://dreamstimefree.com

Share this :

Previous
Next Post »
0 Komentar

Penulisan markup di komentar
  • Silakan tinggalkan komentar sesuai topik. Komentar yang menyertakan link aktif, iklan, atau sejenisnya akan dihapus.
  • Untuk menyisipkan kode gunakan <i rel="code"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan kode panjang gunakan <i rel="pre"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan quote gunakan <i rel="quote"> catatan anda </i>
  • Untuk menyisipkan gambar gunakan <i rel="image"> URL gambar </i>
  • Untuk menyisipkan video gunakan [iframe] URL embed video [/iframe]
  • Kemudian parse kode tersebut pada kotak di bawah ini
  • © 2015 Simple SEO ✔